Friday, 7 May 2010

Cendol Elizabet



Cendol Elizabet. Kenapa namanya Cendol Elizabet? jangan beranggapan yang mempopulerkannya seorang yang bernama Elizabeth.
Dulu kala, ada seorang bapak berjualan cendol menggunakan roda sederhana di depan toko tas dan sepatu Elizabet di jalan Otista Bandung (dekat tegalega). Sejak itulah orang-orang memanggilnya cendol Elizabeth (CE)
Sejak duluuuu...bgt, waktu saya masih kecil, bapak biasa membelikan kami Cendol Elizabeth apalagi bila bulan Ramadhan tiba, rasanya kurang lengkap bila tidak bertazil dengan cendol ini. Maka tak heran bila sore tiba sambil ngabuburit kami mengantri untuk mendapatkan sebungkus besar cendol ini. 
Seiring meningkatnya minat orang terhadap cendol Elizabeth ini anda bisa mendapatkannya di berbagai tempat jajanan di Bandung (waralaba). Ekstrimnya lagi bila Ramadhan tiba mulai jam 4 sore anda bila menemui para asongan cendol elizabeth sepanjang jalan Otista. Konon katanya juragan CE pernah dipanggil aparat setempat karena cendolnya mengakibatkan kemacetan sepanjang jalan tsb...:)
Kenapa sih sampe segitunya? mungkin karena kualitas rasa cendolnya yang enak, santannya yang kental, gula merah yang dicampur nangka yang wangi, dicampur es batu  ehhhmmm.. bikin kangen..
Untuk menghilangkan kekangenan akan CE, saya mencoba membuatnya sendiri, walopun rasanya ta' sama persis tapi lumayanlah..
Bahan Cendol:
- 125 g tepung beras
- 50 g tepung sagu
- 75 ml air daun suji
- 450 ml air
- 2 sdm air kapur sirih
Pelengkap:
- 200 g gula merah, sisir
- 100 ml air
- 500 ml santan, rebus
- 6 mata nangka, buang bijinya, potong kecil
Cara membuat :
  1. Aduk tepung dengan sebagian air.
  2. Rebus sisa air bersama air kapur, air daun suji dan garam hingga mendidih.
  3. Tuangkan larutan tepung, aduk hingga kental. Angkat.
  4. Siapkan ayakan cendol, taruh di atas baskom berisi air es. Tuang adonan panas ke dalam cetakan, tekan-tekan hingga menjadi butiran-butiran panjang.
  5. Tiriskan.
  6. Rebus gula dan air hingga gula larut. Angkat, saring dan dinginkan.
  7. Penyajian: Taruh sirop gula dalam gelas-gelas saji, beri cendol, nangka, dan santan.
  8. Tambahkan es batu. Sajikan.

0 comments:

Post a Comment

 

CemilanBandung Copyright © 2009 Designed by Ipietoon Blogger Template In collaboration with fifa
Cake Illustration Copyrighted to Clarice